Pemalang Pusere Jawa

Diskominfo Latih TIK Desa

0 214

PEMALANG – Pemerintah Kabupaten Pemalang melalui Dinas Komunikasi Dan Informatika, terhitung mulai hari Ini Senin, 25 Maret sampai dengan 25 April yang akan datang, secara berkelanjutan akan mengadakan kegiatan pelatihan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) untuk desa, di Laboratorium Komputer BKD Kabupaten Pemalang.

Dalam sambutannya, saat membuka acara tersebut, Senin, (25/3/2019), Kepala Dinas Komunikasi Dan Informatika Kabupaten Pemalang, Nugroho Budi Raharjo, mengatakan, di era digital saat ini, semuanya dituntut untuk mengetahui, dan menguasai cara kerja komputer.

Nugroho menambahkan, saat ini, komputer dapat dikatakan sudah menjadi kebutuhan yang mendasar bagi manusia modern. Karena komputer merupakan perangkat yang dapat digunakan untuk membantu pekerjaan manusia menjadi lebih efektif, dan efisien. Bukan hanya sekedar bisa untuk mengolah data, komputer juga dapat menjadi sarana untuk menyampaikan informasi secara akurat. Dan untuk dapat menggunakannya diperlukan kemampuan mengoperasikan dengan baik, dan benar.

“Dengan mempelajari komputer akan mendatangkan banyak kemudahan, dan manfaat baik untuk diri sendiri maupun lingkungan sekitar”, tutur Nugroho.

Kepada para peserta, Nugroho pesan agar mereka dapat mengikuti pelatihan dengan baik, sehingga diharapkan, para peserta pelatihan ini, dapat meningkatkan kualitas dan kapabilitas sumber daya manusia di desa.

Sedangkan untuk meningkatkan kualitas SDM terkait dengan TIK, Pemerintah Kabupaten Pemalang melalui Dinas Kominfo, berkomitmen akan menyelenggarakan kelas berkelanjutan dengan materi yang berbeda.

“Pemkab Pemalang akan berupaya memfasilitasi seluruh desa di Kabupaten Pemalang untuk dapat mengikuti pelatihan ini”, ungkapnya.

Sebelumnya, Kasi Pengelolaan Aplikasi pada Bidang Penyelenggaraan e-Government, Muji Syukur melaporkan, sesuai jadwal, kegiatan pelatihan akan dilaksanakan selama satu bulan penuh, dimulai dari tanggal 25 Maret hingga 25 April 2019.

Pelatihan ini, diikuti oleh para peserta dari 4 (empat) desa. Antara lain, dua desa di Kecamatan Moga. Yaitu Desa Plakaran dengan jumlah peserta dua puluh orang, dan Desa Gendoang, tiga puluh lima orang peserta.

Sementara dua desa lainnya yang mengikuti pelatihan tersebut, yaitu Desa Karangtengah, Kecamatan Ampelgading, jumlah peserta tiga puluh orang, dan Desa Sukorejo Kecamatan Ulujami, dengan jumlah peserta tiga puluh orang.

“Masing- masing peserta akan mengikuti pelatihan selama empat hari, kecuali desa Karangtengah yaitu tiga hari karena beda materi”, jelas Muji. (ay)φ

Leave A Reply

Your email address will not be published.