Pemalang Pusere Jawa

Diskominfo Terima Kunjungan Dari Diskominfo Provinsi Jateng

0

Kepala Diskominfo Kabupaten Pemalang Joko Ngatmo menerima kunjungan dari Bidang Persandian Diskominfo Jawa Tengah, Selasa, 21/1/2025 di Command Room Diskominfo.

Kepala Bidang Persandian Diskominfo Jawa Tengah Eni menyampaikan maksud kunjungan adalah untuk melihat lebih dekat pelaksanaan Urusan Persandian di Pemerintah Kabupaten Pemalang sampai saat ini, Eni menyampaikan bahwa program pemerintah pusat terkait digitalisasi pemerintahan harus dikawal dalam implementasinya.

Terutama, kata Eni, keamanan informasi menjadi prioritas dan perhatian dalam pelaksanaan digitalisasi tersebut. Pemerintah Provinsi Jawa Tengah memiliki kewajiban dalam membina dan mengkoordinasikan pelaksanaan digitalisasi tersebut termasuk keamanan informasinya,

Sementara itu Joko Ngatmo menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan dari Diskominfo Provinsi Jawa Tengah. Dalam kesempatan tersebut dilakukan diskusi dengan pengelola persandian dan keamanan informasi terkait pelaksanaan digitalisasi pemerintahan di Pemalang.

Adapun salah satu kendala dalam keamanan informasi menurut Joko adalah masih minimnya SDM pengelola persandian dan keamanan informasi dan minimnya anggaran. Oleh karena itu bantuan dari Pemerintah Pusat dan Provinsi sangat diperlukan

 

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.